Vespa 150 Sprint VS Vespa 150 Sprint Veloce

Written by Bambang Subiyantoyo

Lahirnya Vespa Sprint dalam medio dekade 1960’an sebagai salah satu varian scooter produksi Piaggio, terbilang cukup mencuri perhatian para scooterist di seluruh dunia. Dengan penampilan awal yang hampir menyerupai Vespa Grand Lux, Vespa 150 Sprint hadir seakan ingin melanjutkan semangat kebebasan generasi 1960’an kepada genarasi 1970’an dalam hal berkendaraan scooter tanpa harus kehilangan sentuhan stylish namun tangguh.

Hampir setiap sudut penampilan Vespa 150 Sprint diperbesar dari vespa umumnya keluaran dekade 1960’an (VNA/VNB/VBB/VBC). Memiliki ukuran ban lebih lebar (3.50X10”), box dikedua bagian kiri kanannya serta spakbor yang lebih besar dibandingkan vespa kelas super menjadikan scooter ini tampil lebih unggul dan gagah dibandingkan dengan sekelasnya (150cc).

Hal tersebut dapat dimaklumi mengingat Vespa 150 Sprint seakan ingin menghidupkan kembali nuansa Vespa GL dalam bentuk lain di era 1970’an namun dengan harga yang terjangkau. Bahkan beberapa pendapat mengatakan bahwa vespa serie ini merupakan spec-drop dari Vespa GL.

Didukung oleh strategi pemasaran khas vespa, sepertinya Piaggio cukup berhasil dalam penjualan produksi vespa serie sprint, hal ini mengingat dalam variant tersebut sempat dikeluarkan dua jenis dimana keduanya memiliki perbedaan-perbedaan yang nyata dari segi penampilan maupun ketangguhan mesinnya.

Vespa 150 Sprint

Dikeluarkan pada tahun 1965 hingga 1974, Vespa 150 Sprint merupakan generasi awal dari serie ini. Menggunakan salah satu keluarga mesin klasik 145.55 cc dengan penambahan cukup signifikan dalam hal kekuatan yaitu melalui besaran daya angkut yang diselaraskan dengan kecepatannya.

Kerangka body Vespa 150 Sprint sama dengan produk untuk Vespa GL, namun dengan sentuhan warna baru yakni silver metalik. Di sayap (fender) bagian kanan tersemat kata Vespa Sprint tersusun miring dua baris dengan style italic handwritting terbuat dari sejenis campuran alumunium yang berefek kebiru-biruan. Begitupun halnya dengan kata dibagian belakang, tertulis 150 Sprint tersusun miring satu baris yang berbahan serta material sama seperti bagian depan dan terletak agak diatas lampu bagian belakang.

Terdapat striping lurus terbuat dari alumunium pada bagian spakbor depan, box bagasi dan box mesin yang sejajar di kiri kanannya. Dengan kunci stang berbentuk oval, Vespa 150 Sprint menggunakan 2 jenis jok sesuai dengan permintaan yaitu model jok (sadle) ganda (pengendara dan penumpang) berwarna biru tua maupun dan jok panjang (single-seater).

Adapun bagian-bagian yg berlapis krum adalah baut gagang rem depan dan gagang kopling, klakson, rumah lampu belakang, ring lampu depan, kunci stang, tutup kunci stang dan kunci tutup box bagasi. Lapisan berwarna seng terdapat pada bagian-bagian seperti standar, shock bagian depan, seluruh baut dan mur serta tutup bak kopling.

Sementara itu bagian yg beraksen posfor meliputi shock bagian belakang termasuk per, baut dan murnya, serta per bagian depan. Sentuhan metal halus terdapat pada bagian gagang rem depan dan kopling, pedal rem belakang, gantungan barang, kuku macan, jengger depan, selahan, kunci (pengkait) box mesin, gagang kran bensin, dan lis sayap depan. Bagian yg bernuansa stainless adalah rumah saklar dan lis karpet tengah yang terbuat dari karet.

Dengan stang (handlebar) model kotak seperti GL dan Super serta speedometer oval, adapun nomor serial body Vespa 150 Sprint terukir dibagian kiri dibawah box bagasi dengan kode VLB1T 1001-VLB1T 1205477 dan nomor mesin di bagian paha ayam mesin dekat pipa saluran knalpot diawali dengan kode VLB1M. Bagian-bagian lain yg memiliki warna berkesan alumunium meliputi velg, tromol depan dan belakang, tutup kipas, fork depan. Sementara itu warna lapisan anti karatnya adalah abu-abu.

Vespa 150 Sprint Veloce

Diproduksi antara tahun 1969 hingga 1979 mesin Vespa Sprint 150 Veloce dirancang lebih dahsyat ketimbang Vespa 150 Sprint. Dimana salah satunya adalah dengan ditanamkannya karburator berukuran 20/20 dan saringan karburator yang diperbesar.

Perubahan lainnya adalah pada knalpot yg lebih besar sehingga menghasilkan suara berbeda dari serie sebelumnya. Dengan top speed mesin mencapai 97km/h, ukuran body Vespa 150 Sprint Veloce sama dengan Vespa 150 Sprint. Veloce memiliki model baru dalam bentuk lampu depan yang membulat dengan lingkaran 130mm dan dilindungi oleh ring lampu beraksen krum. Terdapat lampu kecil yang tersambung dengan lampu depan, berwarna hijau dikelilingi oleh ring alumunium di stang bagian atas speedometer.

Speedometerpun mengalami perubahan yang kontras dibandingkan dengan Vespa 150 Sprint. Speedometer veloce dirancang sama dengan model Vespa Super serie terakhir yang berbentuk lebih kecil (clamshell), mempunyai warna putih fascia dengan maximum angka tertera 120 km/h.

Sama halnya dengan Vespa 150 Sprint, veloce memiliki logo model baru yang berbentuk hexagonal (cung) tersematkan didepan mengganti logo P/ seperti serie vespa keluaran sebelumnya.

Dengan tidak menyertakan kembali striping alumunium yang terdapat pada spakbor depan dan box kiri-kanan. Pada awal produksinya, model handgrip veloce berwarna abu-abu terang dengan lambang Piaggio hexagonal didalamnya. Pada saat perjalanan produksi warna handgrip diganti hitam juga speedometer dan karet box kiri-kanannya.

Lampu belakang yang berbentuk kotak besar seakan menyembul dari body bagian belakang berwarna merah menyala dengan reflector menyatu didalamnya dan dilindungi oleh tutup yang terbuat dari bahan plastic pada bagian atasnya dengan warna senafas warna body.

Pada perkembangannya motif tulisan bagian depan dan belakangpun ikut berubah. Tulisan vespa bagian depan menggunakan font yang lebih tegas beraksen krum dimana setiap hurufnya seakan disatukan oleh plat yang berbintik halus dan berwarna hitam dengan posisi horizontal. Sementara itu pada bagian belakang tertulis vespa v. beraksen krum ter-emboss yang dibingkai dengan bentuk segi empat memanjang dimana dasar dari tulisan tersebut berwarna hitam berbintik halus dengan posisi horizontal. Adapun bahan dan material dari pada tulisan tersebut sama dengan serie sebelumnya.

Lapisan krum terdapat pada bagian-bagian yang antara lain ring lampu depan, tutup kunci stang dan kunci box bagasi. Lapisan beraksen seng terdapat pada bagian standar, shockbreaker dan per bagian depan, baut dan mur, dan tutup bak presneleng. Aksen phosfor menghiasi shock bagian belakang (termasuk per, baut dan mur), per standar dan mur baut bagian mesin. Kesan warna metal halus terdapat pada gagang rem depan dan kopling, pedal rem belakang, gantungan barang, jengger spakbor, selahan, kunci box mesin, kuku macan dan puteran kunci tangki. Sementara itu lapisan stainless terkesan pada rumah saklar dan lis karpet karet tengah.

Adapun nomor serial body Vespa 150 Sprint Veloce terukir dibagian kiri dibawah box bagasi dengan kode VLB1T 0150001-VLB1T 0368119. Pada perkembangannya seiring dengan perubahan-perubahan yang terjadi pada beberapa bagian sebagaimana tersebut diatas, nomor serial body pindah posisi ke sebelah kanan box mesin sama seperti produk-produk piaggio era 1980’an.

Namun demikian nomor mesin tetap berada di bagian paha ayam mesin dekat pipa saluran knalpot. Bagian lain yg memiliki warna alumunium adalah velg, tromol, tutup kipas, fork depan, dan warna lapisan anti karatnya adalah abu-abu.

Seiring dengan warna-warninya kehidupan generasi 1970’an yang dikenal dengan flower generation, Piaggio menangkap semangat ini melalui pengaplikasian warna-warna cerah dalam produk Vespa 150 Sprint Veloce. Apabila pada Vespa 150 Sprint hanya tersedia satu warna saja (silver metalik), tidak demikian halnya dengan Vespa 150 Sprint Veloce.

Veloce dari tahun ke tahun memiliki option warna yang berbeda-beda antara lain sebagai berikut: 1969-1970 warna silver metalik, 1970-1971 biru, 1971-1972 metalik putih rembulan, 1972-1973 merah, 1973-1975 hijau ascot, 1975-1976 hijau valombrossa, 1976-1979 biru marine dan abu-abu polaris.

Head To Head

Berikut ini adalah perbedaan spesifikasi yang menyertai Vespa 150 Sprint dengan Vespa 150 Sprint Veloce:

  • engine: single cylinder, 2-stroke
  • cylinder: bore 57,0 mm
  • piston stroke: 57,0 mm
  • cubic capacity: 145.45 cc
  • bhp at rpm: 2/4800
  • lubrication: 2%
  • carburetor: Dell’Orto SHB 16/10
  • gears 4
  • chassis: one-piece metal pressing
  • Tank Capacity: 7,7litres (1.97 US gallons)
  • mileage: 2,1l/100Km (112mpg)
  • tires: 3.5 x 10″
  • weight: 89 kg (172lbs)
  • max. speed: 94 km/h (57mph)
  • Engine scheme: VLB1M
  • VIN scheme: VLB1T 1001-1205477

  • engine: single cylinder, 2-stroke
  • cylinder bore: 57 mm
  • piston stroke: 57 mm
  • cubic capacity: 145.45 cc
  • bhp at rpm: 8/5000
  • lubrication: 2%
  • carburetor: Dell’Orto SI 20/20
  • gears: 4
  • chassis: one-piece metal pressing
  • Tank Capacity: 7,7litres (2 US gallons)
  • mileage: 2,08l/100Km (113mpg)
  • tires: 2.75 x 9″
  • weight: 89 kg (178lbs)
  • max. speed: 97km/h (59mph)
  • VIN scheme: VLB1T 150001-368119

Kesimpulan

Dengan sentuhan menyerupai Vespa GL yang dimodifikasi sana-sini dari serie-serie vespa sebelumnya, maka kehadiran Vespa 150 Sprint maupun Vespa 150 Sprint Veloce telah memperkaya khazanah vespa baik di luar maupun di dalam negeri. Perubahan serta modifikasi itulah pada kelanjutannya menjadikan vespa serie sprint sebagai salah satu varian yang menjadi primadona produk Piaggio di era 1970’an dengan harga terjangkau dibandingkan dengan serie-serie khusus lainnya pada saat itu.

Saat ini serie sprint apabila dibandingkan dengan serie terjangkau lain yang seusianya (mis. Vespa Super) sedikit demi sedikit telah menghilang dari peredaran. Banyak peminat dari luar negeri yang menginginkan vespa serie tersebut dengan berbagai tambahan modifikasi untuk di re-export. Mengingat secara fisik sangat sesuai dengan postur kebanyakan orang-orang Eropa maupun Amerika. Tugas kitalah para scooterist di negeri tercinta ini untuk menjaga populasinya,

save our scooter bro…!. (dari berbagai sumber)

58 Responses to Vespa 150 Sprint VS Vespa 150 Sprint Veloce

  1. eriktea berkata:

    Lengkap sekali inforamsi yang dipaparkan. Bisa jadi referensi para pemilik VELOCE seperti saya.

    Bravo VESPA, Bravo VELOCE

  2. gondo jR berkata:

    bapak mohon pencerahannya ttg :
    1. cara setting nap puur yang 21 derajat, itu maksudnya gimana mungkin bisa dijelaskan pakai gambar
    2. kenapa lampu saya kok dak terang padahal spul lampu dah baru dah saya ganti ke 12V apa mungkin magnetnya yg sudah lemah
    3. gimana cara mengetahui klo magnet kita udah lemah
    untuk tambahan scooter saya vespa 150 tahun 59 klo ada gambar orisinilnya boleh dunk dishare hehhehhee. thanks before

    salam si gigi 3

  3. EkoBanana berkata:

    @eriktea
    Wah, kita sama2 penggemar veloce nih…

  4. ari berkata:

    SAVE OUR VESPA !!!

  5. dany prabowo berkata:

    artikelnya keren bisa buat bahan acuan para scooterist mendapatkan spesifikasi detail tentang vespanya…..save our vespa..keep together brother…

  6. adji berkata:

    boleh minta gambar untuk contoh warna “biru” veloce tahun 1970?
    Maun ngecat balik original colour paint neh…
    thx

  7. steven berkata:

    wah2 lengkap mas!! hebat!, pengetahuan gw ttg veloce bertambah ne..
    gw jg lg restorasi veloce taun 70.. nyari2 aksesori ori dmn y mas? di forum vio byk ga si mas yg jual aksesori buat bagol?

    mohon bantuannya, anak baru ne.. ^^ thks!

    tp ko artikelnya rada kepotong di bagian kanannya y? jadi kurang kebaca..

  8. Oggy escobar berkata:

    Wah ga rugi deh punye sodara2 yg doyan vespa gw bs dpt elmu ampe k dalem2 thanks bgt bro pokoke vespa top dah

  9. yudha berkata:

    mas…mantab infonya ok!!! bgt!!! nah punya sy sprint 76 tp bkn yg kepala bulet..orisinil g?? thx scooter bro!

  10. kobenk berkata:

    VIVA LA VESPA

  11. mukhlis ghoffur berkata:

    terima kasih atas ilmunya

  12. andra berkata:

    mas aku pengen cari gambar modif cat vespa super,bisa bantu kan

  13. la cosa nostra berkata:

    thx 4 the info…..
    peace…tariksss jabrik

  14. Budi Maryanto berkata:

    Thanks a lot brother, akhirnya saya dapet juga informasi penting ini by the way saya lagi bangun Veloce (bagong) thn 74, kepalanya bulat besar, warna origin-nya apa ya…? kalau di STNK warnanya abu-abu metalik, saya mau re-paint sesuai stnk, mungkin agak mudaan dikit (larinya ke silver metalik), kalau saya mau pakai Two Tone, yang bagus kombinasinya silver warna apa ya…?
    Matur sembah nuwun…bro.

  15. FX. Andhika N berkata:

    wah wah wah… thanks banget bro.. informasi yg sangat mahal yg saya terima hari ini.
    Saya punya Sprint Veloce 70 an, saat ini sedang dalam proses “back to classic”, dengan kepala bundar (bagong) warna apa ya yang cocok untuk dikembalikan ke klasik…
    mhn bantuan infonya dunk… dari teman-teman scooteris yg lain.
    Buat sooter mania yg tinggal diseputaran Tangerang, salam kenal
    Salam, Andhika / Banjar Wijaya

  16. EKoBanana berkata:

    to Budi :
    Kalo pake silver metalik gak usah two tone kali pak… vespa kan sebenarnya gak two tone…. dibikin kayak aslinya aja.

    to FX Andhika :
    Warna sesuai aslinya aja bos… (warna di bpkb/stnk)

  17. irwan berkata:

    vespa is the best

  18. masse berkata:

    SALAM DAMAI!

    Mohon bantuanya, apakah pada merk/type STNK tertulis VESPA SPRINT VELOCE? trims apakah bisa ada yg bantu, masalhnya kita orang baru maen vespa.

  19. mantap bro... berkata:

    SAVE OUR VESPA…!!!!
    detail sekali informasinya.. cocok buat referensi buat saya yang baru nemu “150 sprint v”
    oia, veloce itu ada 2 versi ya? bener gak? yang kepala bulet ama kotak? bener gak?
    trus perbedaannya apa ya?

    makasih

  20. EKoBanana berkata:

    Bener bos, perbedaanya ya itu di kepalanya 😀

  21. harry berkata:

    aku binun veloce itu apa ya ???????? nah aku dapet sprint v apa bedanya ?

  22. EkoBanana berkata:

    Yup benermas… V akronim dari VELOCE

  23. vespagap digest berkata:

    Dear Bro…

    Telah upload vespagap digest edisi 5/November/2008, download segera di http://www.vespagap.com GRATIS…!

    salam hangat
    vespagap

    p.s
    thanks to mas eko

  24. cmonk berkata:

    Sorry mas, sharing aja:
    Kok Spec velose untuk Tires : 2.75 & 9″ Mas?
    Klo boleh +in :
    1. Blok Mesin : Sp. Velose lubang3 merk PIAGIO, Sp Biasa Lubang2 merk PIAGIO.
    2. Compresinya : Sp. Velose 7.7 : 1, Sp Biasa 7.5 :1
    3. khusus Karburator Sp. Biasa Dell’to SI 20/17D.

  25. khalik.rezy berkata:

    boz thank 4 inform!!!, btw pasarannya berapa klo veloce???
    klo 3.5jt murah gak???

  26. raga>>velocers. berkata:

    right,,, save our vespa….. salam kenal veloce2…

  27. Ringgo berkata:

    Mas Mau Tanya,,, saya Pny th.72.. Kpala’y sm ky th.66 .. Pha tu yang disebut Vespa Veloce??? -Trims-

  28. Ringgo berkata:

    Kpala’y bulet tp rangkap 2 gt…

  29. EkoBanana berkata:

    @ RInggo
    Sprint Velloce kepalanya tidak harus bulat, ada yang kotak. Kalo tahun 72 dan kepalanya seperti tahun 66 bukanya Super, maaf kalo salah. Kalo ada gambarnya mungkin lebih jelas.

  30. pat-kay berkata:

    mas saya pnya sprint v tp taun 81 gmn tuh mas??
    no.rngka n” mesin sama mas..

  31. ekobanana berkata:

    @ pat-kay :

    Jika surat-surat sesuai dengan vespa berarti iya pak.

  32. wanto berkata:

    komplit pa surat2….ya

  33. Arif berkata:

    Veloce ane dah ilang kalah ama perut,tp ntar tnggu p’ekonomian tegak lg,ane mo b’buru lg,thanks infony!.

  34. kukuh berkata:

    Bang untuk Sprint 77 spidonya yg ori itu warna item atw putih thanks

  35. kiwil berkata:

    bro..gw baru ngangkat sprint v..gw cek no rangka dan no mesin ada yang ngebingungin nih! di stnk no mesin sprint v thn 74…..di stnk no rangka nya sprint thn 70….gw cek di raangkanya, nomernya sprint v thn 74! ane jadi bingung! tolong jelasin dong bro!thanks

  36. kukuh berkata:

    Bang aku punya sprint 77 tapi gak tahu ini pespa jenis Sprint atw biasa unt no Rangka VLBI0322… n No Mesin VLBIM0388…. thanks banget infonya

  37. uge berkata:

    masukan dan pemaparan yang benar dan bagus, salut..

  38. didit berkata:

    mas..sy ada rencana mw beli veloce..cm taon 73
    itu sebenarnya kepalanya bagol ato yg kepala elips ky super..sy bingung mas?…mohon pencerahaanya..

  39. iwan berkata:

    da sprin harga 1,5 yg msh jreng g bos

  40. iwan berkata:

    ada vespaharga 1,5 g bos

  41. benjo berkata:

    setelah mbaca informasi ini, aku semakin semangat mau beli vespa sprint. aku wong Kudus.

  42. fikar berkata:

    mas aku punya sprint veloce suka mogok ga tahu kenapa dari ganti busi sampe benerin plati tapi masih tetep kenapa ya mohon pencerahannya aku ampir prustasi.

  43. puja scooterist berkata:

    uyeah !
    salam pengendara Veloce !
    save our scooter !

  44. TOM berkata:

    betuL bang saya juga dapat kabar mereka mendatang i setiap komunitas vespa ,untuk mncari vespa yg dia ingin kan dan jangan sampai buka harga bs lsng d bayar d tmpat …

  45. Anggar berkata:

    scooterhelp info tentang vespa lengkap bro….ada maintenance manualx juga. Pokokx asik banget dech!!! Buat penggemar vespa baru kayak aq ini.

  46. koleksi bertambah lagi bradd… excell ada tinggal sprint pake stank bulet,,, cuco dah…

  47. rahmad berkata:

    Saya baru beli sprint veloce merah 3 hari lalu tukar tambah sama PTS, saya baru 1 bln kenal Vespa dari sekian model yang saya pelajari sendiri rasa rasanya saya lebih suka dan cocok sama Sprint…… Thanks Mas Eko….Salam Vespa

  48. hendra berkata:

    saya baru beli vespa sprint bagol
    no rangka nya : VLBI – 0204774
    no mesin : VLBIM – 0270304
    kata yang jualnya sih asli bagol ada teman bilang cuma kepalanya aja yg bagol vespa nya sprint
    kalau liat dari no rangka & mesin kira2 asli gak bro
    soalnya saya baru pertama kali pakai vespa
    thanks.

  49. hendra berkata:

    saya baru beli vespa sprint bagol
    no rangka nya : VLBI – 0204774
    no mesin : VLBIM – 0270304
    kata yang jualnya sih asli bagol ada teman bilang cuma kepalanya aja yg bagol vespa nya sprint
    kalau liat dari no rangka & mesin kira2 asli gak bro
    soalnya saya baru pertama kali pakai vespa

  50. eskobar berkata:

    ada yg berminat dengan sprint saya????siap dilepas jika anda bisa merawatnya,,bawang kesayangan saya…

  51. dauzVLB berkata:

    gan mau tanya ciri-cirinya tepong sprint (box)yang ori apa??? kasih gambarnya juga donk… terimakasih gan

  52. Kaka Callypso D' Savannah berkata:

    gan mau nanya nih…gimana dgn warna body sprnt 150..apa hanya terswedia warna silvert metalic? kok yg sy punya sprint 150 1968 berwarna biru

  53. Kaka Callypso D' Savannah berkata:

    Bgimana dngn sprint veloce 1977 ..apa aslinya pake stand bulat(bagol)?yg sy liat 1977-1979 kebnyakan pake stand kotak…tolong penjelasannya gan.trims

  54. ideaz dearz berkata:

    Bang aku punya sprint 77 tapi gak tahu ini pespa jenis Sprint atw biasa unt no Rangka VLBI0322… n No Mesin VLBIM0388…. thanks banget infonya

Tinggalkan Balasan ke puja scooterist Batalkan balasan